Saturday 20 June 2015

RESEP TEMPE MENDO (Mendoan)

Mendoan, tempe goreng tipis berbalut lapisan terigu dengan bumbu yang gurih. Mendoan ini cocok untuk lauk pauk ataupun sebagai cemilan dipagi hari atau sore hari ditemani sambal kecap dan secangkir kopi hitam. Mendoan ini dikenal berasal dari Purbalingga Jawa Tengah, tapi kini menu ini sudah menjadi makanan nasional karena banyak menjadi favorit masyarakat umum..




BAHAN-BAHAN:
10 potong tempe irisan tipis
250gr tepung terigu
2 batang bawang daun iris tipis
300 ml air matang 
minyak goreng

BUMBU HALUS :
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1cm ruas kencur
2cm ruaskunyit (opsional sesuai selera)
1/2 sdt ketumbar
1/4 sdt garam
1 bks kaldu ayam bubuk

CARA MEMBUAT:

  1. Campur bahan-bahan dan bumbu halus hingga menjadi adonan encer agak kental
  2. Masukan potongan tempe dalam adonan
  3. Panaskan minyak, goreng tempe yang sudah berlapis adonan tadi
  4. Bolak balik sampai tempe setengah kering, angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan mendoan, lebih enak dinikmati bersama sambal kecap.
*Untuk 4-5 porsi

No comments:

Post a Comment

Terbangun dari kesibukan baruku

Gubraaagh...., bangun deh aku..setelah sekian lama kutak kutik kutak kutik Job baru, Perusahaan baru... posisi baru, kantor baru... Malam ...